Informasi

Jangan Lewatkan! Top 3 Lokasi Wisata Bunga Terbaik di Hokkaido

Halo Minna San! Liburan telah tiba nih. Kalian akan menghabiskan waktu kemana selama libur musim panas ini? Saat musim panas, liburan ke Hokkaido menjadi pilihan terbaik lho. Sebagian besar dari kalian pasti beranggapan bahwa waktu yang tepat untuk mengunjungi Hokkaido adalah pada saat musim dingin. Ternyata anggapan ini tidak seratus persen benar!

Jika musim dingin terkenal dengan festival es terbesar di Jepang, maka musim panas merupakan musimnya bunga-bunga yang sangat indah bermekaran! Banyak sekali spot wisata yang dapat kalian kunjungi selama musim panas di Hokkaido. Kali ini, kita akan membahas 3 tempat terbaik untuk melihat hamparan bunga yang indah di Hokkaido!

1. Shikisai No Oka

Merupakan panorama kebun bunga yang lebarnya sekitar 7 hektar dan memiliki 30 jenis bunga seperti lavender, cosmos dan lainnya. Kebun ini terletak di Biei dan buka sepanjang tahun. Namun, kalian bisa mengunjungi dari sekitar akhir April hingga Oktober untuk melihat hamparan berbagai bunga. Di sini kamu bisa menemukan bunga musiman seperti tulip di bulan Mei, lavender di bulan Juli, dan bunga matahari di bulan Agustus.

Akses

– Sekitar 25 menit berjalan kaki dari stasiun Bibaushi (美 馬 牛 駅) jalur kereta JR Furano.

– Sekitar 12 menit naik taksi dari stasiun Biei (美瑛 駅) jalur kereta JR Furano..

shikisai no oka

Instagramable banget ya!

2. Farm Tomita – Lavender

Salah sastu tempat paling ikonik untuk berburu bunga lavender di Hokkaido adalah Farm Tomita.  Kebun ini terletak tidak jauh dari Kota Furano Hokkaido. Setiap tahunnya, jutaan wisatawan berkunjung ke kebun ini untuk menikmati keindahan bunga lavender ini. Selain bunga lavender, di kebun ini juga terdapat bunga-bunga lainnya yang tidak kalah bagusnya. Cek artikel Asyiknya Menjelajahi Hamparan Lavender di Farm Tomita Hokkaido untuk tahu lebih detil mengenai Farm Tomita ya.

Mulai pertengahan bulan Mei ini (23 Mei 2019) Bunga lavender dan lainnya sebagian sudah mekar. Oleh karena itu ada kemungkinan untuk periode terbaik melihat lavender ada di bulan Juni – Juli.

farm tomita

Yakin kalian akan melewatkan si ungu yang cantik ini?

3. Hokuryuu Sunflower Village

Simbol musim panas di Hokkaido selain lavender adalah bunga matahari. Di Hokkaido terdapat kebun bunga matahari terbesar yaitu Hokuryuu Sunflower! Merupakan kebun bunga matahari yang terletak 100 Km di utara Sapporo. Kebun bunga ini seluas 23 hektar dan ditumbuhi kurang lebih 1.5 juta bunga matahari yang sangat cantik. Oh ya, mulai tanggal 14 Juli hingga 19 Agustus nanti akan diadakan Festival Bunga Matahari Hokuryuu 2019.  Pada saat ini, bunga matahari sedang sangat cantik-cantiknya. Jangan sampai terlewatkan ya!

hokuryuu sunflower

Bikin liburan mu takkan terlupakan deh!

Nah bagaimana apakah kalian tertarik untuk ke Hokkaido dalam waktu dekat? Bingung bagaimana caranya? Jangan khawatir, Wendy Tour menyediakan paket khusus untuk explore kebun bunga terbaik di Hokkaido yang akan menjadikan musim panasmu semakin menyenangkan! Sampai berjumpa di Hokkaido, Minna San!

INFO PRODUK:

1 Day Hokkaido Flower & Blue Pond Tour By Chuo Bus

button

Nikmati liburan melalui perjalanan darat dengan menggunakan bis yang menyenangkan selama 1 hari. Perjalanan dimulai dari Sapporo untuk mengunjungi beberapa obyek terkenal Read more…

WENDY TOUR    BALI : 0361 758 027 | JAKARTA : 021 294 268 20

 

Related post

  1. Indahnya Shirakawago, Desa Tradi…
  2. Yuk Pelajari Tata Krama & B…
  3. Bangunan & tempat keren bua…
  4. Wisata Sambil Belajar di Nagoya …
  5. Sebelum ke Jepang, Cek Info Pent…
  6. Mengunjungi pulau berhantu di Pu…
  7. Liburan Ke Jepang memanfaatkan T…
  8. Berendam di Kusatsu Onsen

Promosi!

Best Seller !

NIVERSAL STUDIO JAPAN JAPAN RAIL PASS Paket Tur Kanto Buffet wifi router rental suica card
PAGE TOP