Halo Runners !
Buat kamu yang suka marathon dan sekaligus ingin berlibur ke Jepang. Admin ada beberapa rekomendasi lomba marathon Jepang 2018.
1. The 37th Ibusuki Nanohana Marathon 2018 (Bulan Januari)
Ajang marathon yang diadakan pada 14 Januari 2018 lalu merupakan ajang tahunan yang berlokasi di Ibusuki, Kagoshima. Di lomba ini, kamu bisa berlari sambil melihat keindahan alam seperti Kaimondake, hamparan bunga nanohana, dan danau Ikeda.
Bahkan penduduk asli Kagoshima sangat ramah dan baik hati. Menurut salah satu peserta, mungkin di ajang marathon ini kamu bisa merasakan bagaimana keramahan orang Jepang yang sebenarnya. Semoga tahun depan kamu juga bisa ikut serta ya 🙂
http://www.ibusuki-nanohana.com/marathon/the-37th-ibusuki-nanohana-marathon-2018.html
2. Tokyo Marathon 2018 (Bulan Februari)
Diadakan pada hari Minggu 25 Februari 2018. Merupakan ajang tahunan marathon yang diadakan di Tokyo. Tokyo Marathon 2018 merupakan acara pertama World Marathon Majors yang diadakan tahun ini. Tokyo Marathon ini juga akan diadakan lagi tahun depan sekitar bulan Maret.
3. Norikura Tenku Marathon 2018 (Bulan Juni)
Norikura Tenku Marathon 2018 merupakan ajang marathon yang lokasinya di dataran tertinggi Norikura. Makanya, ajang ini dikenal sebagai tempat berlari tertinggi se Jepang lho. Diadakan pada tanggal 24 Juni 2018 yang pastinya saat itu sedang musim panas. Uniknya adalah walaupun musim panas kamu bakal berlari sambil dikelilingi oleh dinding salju raksasa ! Oleh karena itu, ajang marathon tahunan ini sangat terkenal bahkan para peserta pun juga ikut lomba ini lebih dari sekali lho.
http://norikurakogen.jp/summer/marathon/
4. Wakkanai Peace Marathon 2018 (Bulan September)
Lomba marathon ini akan diadakan pada tanggal 2 September 2018. Ajang marathon ini baru pertama kali diadakan di Wakkanai, Hokkaido. Wakkanai merupakan kota paling ujung utara di Jepang.
Untuk yang mau tahu tentang info marathon lebih lanjut bisa cek di Pertama Kalinya ! Hokkaido Wakkanai Peace Marathon 2 September 2018. Masih bingung tentang Wakkanai? Kamu bisa baca artikel Ayo Berkunjung Ke Wakkanai, Kota Paling Utara Di Jepang (Part 1).
Sst, Buat yang berminat untuk ikut marathon di Wakkanai. Kamu masih bisa mendaftar kok dan ada harga spesial dari Wendy Tour. Tapi, kuotanya terbatas jadi kamu harus segera mendaftar 😉
5. Tohoku Miyagi Revive Marathon 2018 (Bulan Oktober)
Ajang Marathon yang berlokasi di Sendai, prefektur Miyagi yang diadakan pada hari Minggu tanggal 14 Oktober 2018. Jenis marathon pada acara ini juga beragam seperti Full Marathon, 5 km course, 2 km course untuk pasangan orang tua-anak dan 2 km Fun Run. Acara marathon ini cocok sekali bagi pemula atau keluarga yang ingin berolahraga bersama-sama.
https://fukko-marathon.jp/index.html
6. Chiba Aqualine Marathon 2018 (Bulan Oktober)
Lomba marathon ini akan diadakan di Chiba pada hari Minggu, 21 Oktober 2018. Ajang ini dibagi menjadi beberapa jenis yaitu Full Marathon (42,195 km), Half Marathon (21 km) dan Wheelchair Half Marathon (21 km).
http://chiba-aqualine-marathon.com/2018/en/
7. Kanazawa Marathon 2018 (Bulan Oktober)
Kanazawa Marathon 2018 akan diadakan pada 28 Oktober mendatang. Lomba Full Marathon (42.195 km) akan dimulai di Kanazawa City Hall dan berakhir di Ichibu Prefecturre Seibu Ryokuchi Park Athletics Field. Di lomba ini, kamu bakal berlari sambil bisa meilhat-lihat kota Kanazawa. Jalur yang akan dilewati memiliki berbagai zona seperti zona jalanan kota tempo dulu atau zona lokasi bersejarah. Jadi, enak banget kan kamu bisa berlari sambil berwisata.
http://www.kanazawa-marathon.jp/outline/english.html
8. 7th Mt. Fuji International Marathon (Bulan November)
Ajang marathon ini akan diadakan pada hari Minggu 25 November 2018. Jenis marathonnya ada 2 yaitu full Marathon dan Charity Fun Run Course. Untuk lebih detil mengenai Mount Fuji Marathon ini, bisa cek artikel Fujisan Marathon!! 7th Annual Mt. Fuji International Marathon 25 November 2018.
https://fujisan-marathon.jp/english/
Oh iya, bagi kamu yang berminat mengikuti Fuji Marathon ini masih bisa mendaftar lho. Bahkan ada paket tur menarik dari Wendy Tour. Dijamin, kamu tidak akan merasa rugi!
Seperti yang admin bicarakan sebelumnya. Buat kamu yang berminat untuk ikut lomba marathon di Jepang, Wendy Tour punya dua produk tur menarik yang tidak boleh kamu lewatkan. Jadi tunggu apa lagi.
Ayo Segera Daftar !!
Info Produk Marathon Package :
![]() |
3D2N WAKKANAI PEACE MARATHON PACKAGE |
![]() |
---|---|---|
Wakkanai Peace Marathon yang diadakan tanggal 2 September 2018 mendatang ini sudah banyak sekali yang mendaftar, Read more… | ||
WENDY TOUR BALI : 0361 758 027 | JAKARTA : 021 294 268 20 |
![]() |
5D4N MT. FUJI MARATHON JAPAN PACKAGE |
![]() |
---|---|---|
Mt. Fuji Marathon ke 7 , diselenggarakan di sekitar Danau Kawaguchi dan Danau Saiko di kota Fuji-Kawaguchiko, Yamanashi , Read more… | ||
WENDY TOUR BALI : 0361 758 027 | JAKARTA : 021 294 268 20 |